Selain WhatsApp, ada juga aplikasi berkirim pesan secara instan yang cukup populer yaitu Telegram. Tak mau kalah dengan WhatsApp, aplikasi Telegram juga memiliki sejumlah fitur unggulan seperti chat, voice call, video call, mengirim foto dan video, serta masih banyak lagi.
Sayangnya, hanya segelintir masyarakat khususnya di Tanah Air yang menggunakan Telegram. Aplikasi Telegram masih kalah populer dengan WhatsApp yang hampir digunakan oleh seluruh pengguna smartphone di Indonesia, bahkan di dunia.
Pada akhirnya banyak pengguna smartphone yang memiliki akun Telegram namun sudah tidak aktif karena jarang sekali dibuka. Bahkan, ada sejumlah pengguna sampai berbulan-bulan lamanya tidak pernah lagi membuka Telegram.
Namun perlu diketahui detikers, membiarkan suatu aplikasi yang jarang dipakai hanya akan memenuhi kapasitas penyimpanan di smartphone. Alhasil ketika kamu ingin install aplikasi yang sangat penting, akhirnya tidak bisa karena kapasitas penyimpanan penuh. Tentu merugikan bukan?
Maka dari itu, kalau aplikasi Telegram jarang kamu pakai sebaiknya di-uninstall. Namun sebagai pengingat, hapus akun Telegram terlebih dahulu sebelum kamu benar-benar ingin menghapus Telegram dari smartphone.
Lantas, bagaimana cara menghapus akun Telegram secara permanen di smartphone dan pc? Simak langkah-langkahnya dalam artikel ini yuk detikers.
Cara Hapus Akun Telegram Permanen
Kamu bisa menghapus akun Telegram kapan saja sesuai keinginan detikers. Sebagai pengingat, saat mengajukan penghapusan akun nantinya pihak Telegram akan menampilkan tenggat waktu yang bisa dipilih. Nah, tenggat waktu ini berfungsi bila suatu saat nanti kamu berubah pikiran dan ingin kembali menggunakan Telegram.
Dilansir situs Make Us Of, berikut ini cara menghapus akun Telegram secara mudah dan cepat, bisa melalui smartphone maupun PC.
1. Via HP Android
Bagi detikers yang menggunakan smartphone Android, simak langkah-langkah menghapus akun Telegram secara permanen berikut ini:
- Buka aplikasi Telegram di smartphone Android kamu
- Masuk ke akun Telegram
- Selanjutnya pilih ikon garis tiga di bagian kiri atas layar smartphone kamu
- Lalu pilih Settings
- Kemudian pilih Privacy and Security
- Langkah selanjutnya pilih Delete my Account
- Kemudian kamu pilih If Away For
- Selanjutnya kamu tinggal menentukan durasi waktu mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan satu tahun. Namun jika kamu ingin segera menghapus akun Telegram tinggal pilih Delete Account Now
Apabila kamu tidak membuka aplikasi Telegram sesuai durasi waktu yang dipilih, maka secara otomatis akun Telegram kamu akan dihapus secara permanen. Lain halnya jika kamu pilih Delete Account Now, maka akun Telegram akan dihapus pada saat itu juga.
2. Via iPhone
Lantas, bagaimana jika pengguna iPhone ingin menghapus akun Telegram? Sebenarnya caranya sama saja dengan device Android, yang membedakan hanya cara membuka Setting di Telegram. Biar nggak bingung, simak cara-caranya di bawah ini:
- Buka aplikasi Telegram di smartphone iPhone kamu
- Pilih Settings yang ada di pojok kanan bawah layar
- Kemudian pilih Privacy and Security
- Setelah itu pilih If Away For
- Selanjutnya kamu tinggal menentukan durasi waktu mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan satu tahun. Namun jika kamu ingin segera menghapus akun Telegram tinggal pilih Delete Account Now
Sama halnya dengan device di Android, apabila kamu tidak membuka aplikasi Telegram di iPhone sesuai durasi waktu yang dipilih, maka secara otomatis akun Telegram kamu akan dihapus secara permanen. Lain halnya jika kamu pilih Delete Account Now, maka akun Telegram akan dihapus pada saat itu juga.
3. Via Komputer (PC)/Browser
Selain melalui smartphone Android dan iPhone, kamu juga bisa menghapus akun Telegram lewat komputer lho detikers. Caranya cukup mudah kok, simak penjelasannya di bawah ini agar tidak bingung:
- Buka situs https://my.telegram.org/auth di komputer/laptop kamu
- Masukkan nomor telepon yang digunakan untuk membuat akun Telegram di smartphone kamu
- Nah, jangan lupa masukkan juga kode negara sebelum nomor telepon. Untuk wilayah Indonesia, kode negaranya adalah +62 baru diikuti dengan nomor telepon
- Jika sudah klik Next/Selanjutnya
- Setelah itu kamu akan mendapatkan kode yang berisi gabungan angka dan huruf dari pihak Telegram. Jika sudah mendapatkannya, masukan kode tersebut ke akun Telegram detikers
- Nantinya akan muncul pilihan “Delete Account” dari Telegram Core di komputer/laptop kamu, kemudian kamu klik
- Sebelum benar-benar dihapus, detikers diminta untuk memberikan alasan kenapa ingin menghapus akun
- Jika sudah memberi alasan, kamu perlu mengkonfirmasi lagi jika setuju untuk menghapus akun Telegram
- Nanti akan muncul opsi “Yes, delete my account” di layar komputer/laptop untuk menghapus akun Telegram secara permanen
- Selesai. Setelah itu akun Telegram kamu resmi dihapus
Nah itu dia detikers cara menghapus akun Telegram secara permanen dengan mudah dan cepat lewat HP dan PC. Apabila kamu sudah tidak menggunakan aplikasi Telegram, jangan lupa hapus akun Telegram terlebih dahulu sebelum uninstall aplikasinya. Selamat mencoba detikers!
Simak Video “5 Browser untuk Menjelajah Deep Web“
[Gambas:Video 20detik]
(ilf/fds)