Suara.com – Berbeda dengan Google Search, Yandex bisa mematikan filter pencarian. Ketahui bagaimana cara mematikan filter pencarian Yandex dengan mudah.
Dengan mematikan filter pencarian Yandex, pengguna bisa mendapatkan hasil-hasil pencarian dengan lebih bebas tanpa batasan.
Meski begitu, hasil pencarian Yandex tetap akurat meski filternya dimatikan. Bahkan bisa bersaing dengan Google Search sebagai mesin pencari.
Namun harus diketahui, dengan mematikan filter pencarian Yandex hasilnya akan menampilkan beberapa konten yang tidak aman untuk semua usia.
Seperti konten kekerasan, dewasa, dan masih banyak lainnya akan muncul. Karena itu hadirlah filter yang akan membatasi hasil pencarian.
Yandex sendiri memiliki beberapa mode filter yang bisa digunakan. Mulai dari Family Mode yang paling aman untuk semua usia.
Kemudian ada moderate filter yang mulai menampilkan lebih banyak konten. Sedangkan No filter yang artinya tanpa filter sama sekali.
Berikut ini dirangkum Suara.com, bagaimana cara mematikan filter pencarian Yandex dengan mudah.
Cara Mematikan Filter Pencarian Yandex
Berikut ini beberapa langkah yang harus ditempuh untuk mematikan Safe Search atau filter pencarian di Yandex.
- Masuk ke halaman mesin pencari Yandex di alamat Yandex.com
- Pilih menu tiga garis yang ada di sisi kanan atas
- Pilih menu setting
- Pastikan berada di tab Search pada bagian atas
- Dalam menu Search Settings, ditampilkan tiga pilihan
- Pilih No Filter
- Klik tombol save
Catatan: dengan mematikan filter pencarian Yandex, Anda bertanggungjawab terhadap apa yang ditampilkan dari hasil pencarian. Karena memungkinkan menampilkan hasil yang lebih bebas dan terkadang tidak aman untuk semua umur.
Itulah cara mematikan filter pencarian Yandex agar mendapatkan hasil yang lebih bebas. Manfaatkan baik-baik mesin pencari Yandex sebagai alternatif Google.