Makassar –
Cara screenshot di Windows 10 bisa dilakukan dengan sangat mudah dan praktis. Bahkan, tidak diperlukan aplikasi tambahan sama sekali.
Melakukan screenshot di perangkat laptop sudah menjadi hal yang lumrah di era kecanggihan informasi dan teknologi saat ini. Salah satu manfaat screenshot di laptop adalah memudahkan seseorang menyimpan sejumlah informasi penting secara cepat.
Hasil screenshot yang telah didapatkan selanjutnya bisa dibagikan kepada orang lain. Selain itu, hasil screenshot juga bisa disimpan untuk kebutuhan pribadi.
Mengetahui banyaknya manfaat screenshot yang bisa didapatkan, maka sudah sewajarnya kebiasaan melakukan screenshot menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Hanya saja, sebagian orang mungkin masih bingung cara melakukan screenshot di perangkat laptop, khususnya di Windows 10.
Padahal, cara screenshot di Windows 10 bisa dilakukan dengan cukup mudah. Pengguna hanya perlu menekan kombinasi tombol tertentu secara bersamaan.
Berikut ini beberapa cara screenshot di Windows 10 yang telah dirangkum detikSulsel dari berbagai sumber. Dengan menerapkan cara-cara di bawah ini, pengguna tidak perlu meng-instal aplikasi tambahan.
1. Cara Screenshot di Windows 10 Menggunakan Tombol PrtSc
Cara pertama yang bisa dilakukan untuk screenshot di Windows 10 adalah menggunakan tombol ‘PrtSc’. Saat menekan tombol tersebut, secara otomatis seluruh tampilan layar pada perangkat akan tertangkap dan masuk ke clipboard.
Berikut ini langkah-langkah screenshoot di Windows 10 menggunakan tombol PrtSc:
– Buka tampilan layar yang ingin di-screenshot
– Tekan tombol ‘PrtSc’ yang terdapat pada keyboard
– Selanjutnya, buka aplikasi Microsoft Paint
– Pada aplikasi Microsoft Paint, klik kanan lalu pilih ‘paste’
– Klik logo disket di bagian pojok kiri atas untuk menyimpan hasil screenshot ke perangkat
– Tentukan lokasi penyimpanan hasil screenshot, lalu klik ‘save’
2. Cara Screenshot di Windows 10 Menggunakan Tombol Fn + PrtSc
Penggunaan kombinasi tombol ‘Fn’ dan ‘PrtSc’ pada dasarnya memiliki fungsi yang sama persis dengan penggunaan tombol ‘PrtSc’ untuk melakukan screenshot di Windows 10. Penambahan kombinasi tombol ‘fn’ diperlukan karena sebagian perangkat tidak dapat melakukan screenshot hanya dengan tombol ‘PrtSc’.
Sebenarnya, perbedaan fungsi kombinasi tombol tersebut tergantung pada pengaturan laptop masing-masing. Jika laptop yang digunakan tidak dapat mengambil screenshot dengan tombol ‘PrtSc’, pengguna bisa mencoba kombinasi tombol ‘Fn’ dan ‘PrtSc’.
Berikut ini langkah-langkah screenshoot di Windows 10 menggunakan tombol Fn + PrtSc:
– Buka tampilan layar yang ingin di-screenshot
– Tekan kombinasi tombol ‘Fn’ dan ‘PrtSc’ yang terdapat pada keyboard secara bersamaan
– Selanjutnya, buka aplikasi Microsoft Paint
– Pada aplikasi Microsoft Paint, klik kanan lalu pilih ‘paste’
– Klik logo disket di bagian pojok kiri atas untuk menyimpan hasil screenshot ke perangkat
– Tentukan lokasi penyimpanan hasil screenshot, lalu klik ‘save’
Selanjutnya, cara screenshot di Windows 10 menggunakan tombol Alt + PrtSc…