Minggu, 7 Agustus 2022 – 17:57 WIB
VIVA Tekno – Salah satu perangkat yang diprediksi akan hadir di acara media Samsung Unpacked pada 10 Agustus mendatang adalah model jam tangan pintar Galaxy Watch 5 yang baru.
Hari ini, bocoran baru dari WinFuture, mengutip dari situs Androidauthority, Minggu, 7 Agustus 2022 mengklaim memiliki telah memiliki beberapa informasi tentang perangkat wearables terbaru milik Samsung.
Baca Juga :
Selain itu, mereka juga turut mengunggah apa yang tampak seperti render resmi dari jam tangan yang terlihat mirip dengan gambar yang bocor sebelumnya.
Bocoran tersebut menyebutkan, Galaxy Watch 5 model 40mm akan memiliki baterai berkapasitas 284mAh, sedangkan versi 44mm akan memiliki baterai 410mAh dengan daya tahan baterai hingga mencapai 50 jam lamanya.
Namun, diklaim versi Pro dari jam tangan pintar ini yang akan memiliki ukuran 45mm akan memiliki baterai berkapasitas 590mAh yang jauh lebih besar dengan masa pakai baterai model Pro hingga 80 jam hanya dengan sekali pengisian daya.
Sebuah laporan lainnya yang telah bocor sebelumnya jugamengklaim bahwa jam tangan pintar ini akan menyertakan pengisi daya nirkabel 10W yang akan mengisi daya perangkat yang dapat dikenakan hingga 45 persen dari kapasitas baterai hanya dalam 30 menit.
Selain itu, diperkirakan Galaxy Watch 5 ini juga akan memiliki prosesor Samsung Exynos W920 yang sama yang ditemukan pada model Galaxy Watch sebelumnya dengan layar pada versi 40mm yang menggunakan layar AMOLED 1,19 inchi.
Baca Juga :