Suara.com – Serial terbaru memang tidak ada habisnya, dan terus mengundang perhatian dari publik. Kali ini, drama Korea berjudul Queenmaker yang hadir dan menyita perhatian. Ceritanya yang dinilai sangat menarik berhasil membuat banyak orang mencari link nonton Queenmaker ini untuk mengetahui akhir dari perjalanan tokohnya.
Namun, tentu tak akan lengkap jika artikel ini hanya berisi link saja,kan? Berikut sekilas mengenai sinopsis Queenmaker yang sukses menyedot perhatian penggemar drakor.
Sekilas Sinopsis Queenmaker
Adalah Hwang Do Hee, diceritakan sebagai seorang wanita karir yang ahli dalam bidang konsultan politik personal. Ia memegang jabatan sebagai pemimpin kantor perencanaan strategis di Grum Eunsung serta terkenal dengan kemampuannya dalam mengenal dan menganalisis penampilan, nada suara, kebiasaan, preferensi, dan kelemahan fatal seseorang.
Baca Juga: Ulasan Dorama Jepang tentang Penderita ALS, Penuh Haru dan Pesan Moral
Ia kemudian bergabung dengan kampanye Oh Seung Sook yang merupakan seorang pengacara pembela hak asasi buruh dan presiden dari Asosiasi Kerja Wanita serta pemimpin Yayasan Solidaritas Hak-Hak Pekerja.
Seung Sook yang terbukti menjadi pemimpin kuat sebenarnya awalnya tidak tertarik pada kekuasaan. Namun, dia kemudian mencalonkan diri sebagai walikota Seoul berkat dorongan dari Wang Do Hee.
Dinamika menarik terjadi antara perjuangan keduanya dalam mencapai target bersama. Konfliknya tidak hanya antara dua orang kuat ini, tapi juga dengan yang lain serta dengan pihak yang menentang keputusan mereka.
Bagaimana akhir dari kisah keduanya dalam kampanye politik yang dilakukan? Saksikan selengkapnya pada setiap episode yang ditawarkannya!
Link Nonton Queenmaker
Untuk menyaksikan drama Korea menarik ini, Anda bisa menggunakan streaming platform Netflix yang terkenal memiliki stok serial dan film berkualitas dari seluruh dunia. Berikut link nonton Queenmaker yang bisa Anda gunakan:
https://www.netflix.com/id/title/81503026
Anda bisa menggunakan layanan keanggotaan berbayar dari Netflix untuk menyaksikan secara lengkap setiap episode yang ditawarkan.
Habiskan Waktu dengan Serial Berkualitas
Netflix sendiri menawarkan banyak kisah dari serial dan film menarik yang ada di sana dengan kualitas gambar dan subtitle yang baik. Ini membuat pengalaman menonton Anda menjadi semakin optimal.
Itu tadi link nonton Queenmaker yang bisa digunakan untuk menyaksikan serial seru yang satu ini. Selamat menonton!
Kontributor : I Made Rendika Ardian